Senin, 26 Juli 2010

Hati-hati penipuan Bisnis online di internet!



Photobucket
Hai...hai...
Wah, udah lama enggak mosting nih... mungkin kira-kira udah 2 mingguan gituw ya... hehehehe...
Maap... aku lagi sibuk maen game en mempersiapkan mental dan diriku untuk kuliah.. kan, tanggal 31 Juli nanti aku udah resmi meninggalkan Pontianak, but untuk sementara ajah... hehehehe...
Ok, deh..
Kali ini, aku mau membahas soal Bisnis online!

Eits, sebenarnya sih aku enggak terlalu ngerti soal bisnis-bisnisan, apalagi bisnis online? Kecuali, jualan online.. ( apa itu enggak sama dengan bisnis online? ) hehehe...
Bisnis online yang aku maksudkan disini,nih mungkin udah banyak yang tahu... misalnya ; kan banyak tuh website yang menawarkan “ Hanya dengan 20.000 rupiah anda bisa mendapatkan puluhan juta rupiah dalam waktu 1 bulan..” dan lain sebagainya. Juga nih, mm.. ini sih sebenarnya bukan dikatakan bisnis, soalna kita enggak perlu ngeluarin uang buat ikutan jadi member, alias gratisan en tinggal mengklik iklan-iklan yang ditawarkan di website itu... Nah, mungkin ini bisnis ini yang lagi aku selidiki, lagi ikutan juga sih... mumpung ada yang gratisan.. kita kan enggak rugi.. kalau mau ambil duitnya, silahkan enggak juga gak masalah..
Nah... bisnis yang barusan aku jelaskan sebelumnya ( yang dapetin uang jutaan rupiah dalam waktu 1 bulan ) itu biasanya disebut dengan SMS ( Smart Machine Security ).. Awalnya sih, aku kurang ngerti juga.. soalnya aku beneren gak peduli sama iklan-iklan seperti itu... Kan, biasanya banyak tuh iklan-iklan sejenisnya waktu kita ngunjungi blog-blog orang.. Biasanya sih, aku cuekin aja.. Eh, tapi kemarin.. adikku cerita sama aku, kalau tetangga kami dapet $200 atau sekitar 200 rebu dari klik-klik iklan berhadiah.. hihihi... karena penasaran, aku ikutan deh.. eh, ternyata udah masuk jadi membernya gratis, dapet duit sekitar 1 dolar ampe 5 dolar perhari.. lumayan kan, kalau kita jadi member dari 5 website sejenis.. bisa-bisa kita ngumpulin 25 dolar sehari.. wuih, itung sendiri deh kalau seminggu berapa, apalagi sebulan bahkan setahun!
Aku sih enggak nyaranin sobat buat ngikutin “klik-klik berhadiah” ini kalau takut tertipu.. tapi, apa salahnya mencoba beberapa kali.. lumayan juga si, tapi.. ingat! Untuk ngikutin program seperti ini, pastikan website-website ini gak terdaftar sebagai scam-website, alias website palsu yang hanya menawarkan uang dan enggak bisa di cairkan alias di withdraw...
Oke, biar topiknya enggak merembet dan membingungkan, aku bedain jadi 2 topik.. pertama, topik mengenai “klil-klik iklan berhadiah” dulu ya..
Setahu aku, website yang menawarkan pembayaran setelah mengklik beberapa iklan yang mereka tawarkan di web mereka itu udah lama banget dan mungkin udah ada ribuan web sejenis di internet, Cuma aku aja yang baru ngeh dan baru tahu sekaligus nyobain... hihihi...
Mengapa aku tertarik ama web-web seperti itu?
1.      Untuk jadi membernya gampang banget! Tinggal register terus enggak bayar lagi..
2.      Web-web ini menyediakan sekitar 5-9 iklan perharinya untuk kita “klik”. Setiap kali kita mengklik iklan itu, kita mendapatkan 0,1 dollar ampe 5 dollar per iklan per hari.
3.      Sistem penarikan uang yang sudah terkumpul menggunakan sistem Paypal, dimana Paypal ini diklaim sebagai rekening virtual yang teraman untuk proses jual-beli via luar negeri. Jadi, gak sembarangan rekening yang bisa ngambil duit dari web ini, begitu pun mereka.
4.      Gak perlu buang-buang uang plus buang-buang waktu terlalu banyak untuk melakukan ini, Cuma perlu 10 menitan, kita udah bisa dapetin 1-5 dollar perhari.
Hm.. sepertinya cukup menggiurkan.. $5 x 7 = $35.. kalo sebulan berarti $35x4 = $140, setahun berarti $140x12 = $1680.. anggap aja kurs rupiah Rp 10.000,00 x 1680 = Rp 16.800.000,00 !! Wew... keren juga tuh....
But, catatan nih...
Ini berita terbaru atau mungkin udah lama ya..?
Ternyata web yang aku ikutin itu PALSU alias SCAM!
Kenapa bisa Scam?
Ini nih, buktinya bisa dibaca di http://www.imreportcard.com/other/ptc-wallet
Wow! aku tertipu! Hehehehe.. but, ga apa-apa deh, soalna kan aku enggak ngeluarin duit buat register ke web itu.. ( kecuali biaya internetna, hehhehe...)
Aku ngikutin PTCWallet dan BuxInc. Nih linknya http://www.buxinc.com/index.php?ref=agasi dan http://www.ptcwallet.com/
Aku baru aja dapetin sekitar 15 dollar, hehehehe... eh, ternyata setelah aku googling ( karena penasaran, nih web jangan-jangan palsu lagi ) Ternyata setelah aku cari, bener ini scam! Syukur deh... hehehhe... kalopun ntar aku tarik duitnya, tetep ajah walaupun udah ribuan dollar ada di cash, tapi enggak bisa ditarik sama aja bo’ong.. buang-buang waktu!
Hm... ok, itu pengalaman aku sama web “klik-klik berhadiah” ala luar negri yang tampilan webnya itu sangat menjanjikan... Sekarang kita beralih ke SMS ( Smart Machine Security ).
Ada yang masih enggak tahu sama SMS? Biar aku jelasin..
SMS itu adalah semacam software yang mengajak kita untuk membuat domain website yang setelah kita beli kita jual lagi ke orang lain. Cara kerja SMS ini tuh, menurut beberapa artikel yang aku baca mengarah ke penipuan domain dan pengambilan uang dari rekening orang lain yang kemudian secara otomatis dipindahkan ke rekening kita ( awalnya kita harus tercatat sebagai member di sebuah web induk yang menyediakan software ini ). Kemudian setelah kita menjadi membernya, kita akan diajarkan seperti “mencuri” uang dari orang lain dengan hanya membeli alamat domain yang sebenarnya Cuma kopian script yang nantinya web milik kita akan sama persis dengan web induk dan kemudian kita diminta untuk mempromosikan web kita dengan modus yang sama. Kemudian software ini akan bekerja dengan menggerogoti uang dari rekening milik anda sendiri bahkan orang lain yang anda tidak kenal.
Mm... mungkin agak membingungkan penjelasan dari aku.. nah, mungkin sobat bisa klik link ini untuk penjelasan lebih lanjutnya http://sanjisan.wordpress.com/2009/10/09/cara-menipu-orang-lain-dengan-smart-machine-system-sms/ .
Nah, dari link itu juga sobat bisa temukan sekitar 600 web sejenis yang scam alias palsu. Jadi dia menawarkan SMS dan tentunya sobat harus beli senilai ratusan ribu. But, hasilnya? Nihil.. malah ada di salah satu web yang testimoninya bilang kalau itu tuh bo’ong besar, justru uangnya lah yang lenyap dari rekeningnya.. wuih.. bahaya juga ya...
Nah.. ada link juga yang menyediakan daftar situs-situs scam dari luar negeri dan dalam negeri.. dan setelah aku cek dan ricek.. tuh site isinya ngawur alias.. kosong gak ada apa-apa.. buset dah... ini nih link nya http://001rian.blogspot.com/2007/12/daftar-situsweb-penipu-scam.html
Ok, guys... sehebat-hebatnya iklan di website atau pun semenggiurkan tawaran untuk mendapatkan duit secara gratis dan cepat, Website semacam itu bukanlah solusinya.. Gak ada orang di dunia ini yang bisa kaya dalam waktu sangat cepat tanpa berusaha keras, kecuali dia nipu, mafia atau guna-guna.. hehehhe....
Ada beberapa tips dari aku buat sobat kalau nanti sobat tiba-tiba ketemu ama iklan-iklan atau situs semacamnya.. :
1.      Lihat dulu tampilan situsnya. Apakah terkoordinasi dengan rapi apa enggak? Biasanya kan ada banyak situs yang Cuma layar belakangnya putih plus tulisan-tulisan besar doang en warna-warni kelap-kelip lagi... Cuma bikin sakit mata.!! Dan juga situs yang designnya ala kadarnya, Cuma beberapa kotak terus smiley gak jelas dan gambar-gambar yang banyak di mbah google ditempel disitu doank... En, pokoknya tampilan situsnya jadoel dan enggak menarik, silahkan tinggalkan situs itu secepatnya ( daripada sakit mata ). Situs yang asli itu designnya menarik dan teratur, karena design web yang unik itu harus dibeli dan harganya gak murah, berjuta-juta!
2.      Tapi, ada juga situs scam yang tampilan grafisnya memukau en keren alias bener-bener meyakinkan pengunjungnya ( ini bisa saja, si penipu emang jago design grafis ). Kemudian situs itu menyediakan penawaran yang menggiurkan.. but, ingat! Sebuah situs yang asli akan mencantumkan alamat dan nomor telepon yang jelas dengan operator yang siap sedia 24 jam membantu sobat ketika sobat pengen mencairkan uang yang udah didapatkan. Biasanya, situs yang Cuma menyediakan contact person lewat email perlu dicurigai, karena lewat email, siapapun bisa menipu isinya bahkan bisa saja emailnya sendiri palsu?
3.      Jangan asal melihat testimonial.. Testimonial biasanya hanya akal-akalan orang-orang yang memang mau menipu kita. Dengan kata-kata manis dan meyakinkan mereka bisa membuat sobat menjadi tergiur untuk mengikutinya.. Ingat, testimoni itu bukanlah satu-satunya bukti kalau situs itu enggak scam!
4.      Ingat untuk selalu cari situs yang sobat ingin masuki ke mbah google terlebih dahulu. Lihat reputasinya dari google, apakah situs ini pernah menipu atau benar? Google selalu menjadi solusi terbaik untuk mengetahui apakah situs tersebut palsu atau enggak... Biasanya, google akan memberikan penghargaan atau justru merekomendasikan situs itu jika situs itu bereputasi baik...
5.      Lihat pencapaiannya. Biasanya situs-situs asli itu profesional dalam memberikan fakta dan sudah pasti, jika pencapaiannya asli dan baik, reputasinya juga baik dimata para peminatnya dan google.
6.      Hm.. sekali lagi.. jangan mudah terpengaruh dengan situs-situs yang menyediakan bisnis online tersebut... bisnis online memang mudah dilakukan karena kapasitasnya di dunia maya.. dimana sangat rentan dengan penipuan. Wong di dunia asli aja, orang yang kita percaya bisa nipu kita, apalagi yang di dunia maya... Ingat! Setiap rupiah itu dihasilkan dengan keringat dan usaha yang keras!
7.      Dan, ini buat yang penasaran dengan apa yang aku utarakan tadi, termasuk aku yang juga penasaran ama “klik-klik berhadiah” usahakan cari situs-situs yang daftar membernya gratisan dulu.. terus ikut ampe uang cukup untuk ditarik, kemudian tarik.. apabila uang gak bisa ditarik atau malah account sobat dihapus, berarti itu PENIPUAN! Yah.. itu kan kalau sobat mau membuktikan... gak ada rugi duit, Cuma rugi waktu ama uang internetan ajah, hehehe...

Ok deh, sobat... Itu aja yang mau aku postingkan hari ini.. semoga bermanfaat, dan ingat! Jangan mudah tergiur dengan tawaran demikian... karena rejeki, hanya bisa didapatkan dengan kerja keras dan ridho dari Tuhan.. hehehe.. Semoga enggak ada lagi yang menjadi korban.

Great Regards..

            Photobucket

0 komentar on "Hati-hati penipuan Bisnis online di internet!"

Posting Komentar

 

It's me...

Foto saya
Just an ordinary girl.. nothing special.. ^^
Photobucket

Coffee and Pastels From me to you Copyright 2010 All links in this blog just taken from another site and already exist at there or already uploading. Coffee and Pastels does not host any links here.Updating links every weeks. Thank you for visiting Coffee and Pastels personal blog. Designed by Here Image by Tadpole's Notez